Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2023

Dukung Digitalisasi Polri Bri Salurkan Csr Komputer ke Polda Jatim

Gambar
    SURABAYA, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto, M.H didampingi pejabat utama (PJU) Polda Jatim, menerima CSR (Corporate Social Responsibility) dari Bank BRI, pada Jumat (1/9)2023) CSR itu berupa satu Unit Ambulance dan 90 Unit PC (Personal Computer) dari Bank BRI Wilayah Surabaya yang diserahkan kepada Polda Jatim di Lobby Gedung Patuh, Lantai 2 Mapolda Jatim. Kapolda Jatim mengatakan kegiatan itu sebagai wujud kolaborasi yang baik antara Polda Jatim dengan pihak Bank BRI dalam mendukung program digitalisasi Polri guna menghadapi tantangan tugas Polri kedepan yang semakin kompleks dan dinamis. Harapannya dengan adanya bantuan PC dan Ambulance ini dapat memberikan manfaat dalam pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian kedepannya. Baik dalam tugas-tugas administrasi maupun tugas-tugas Operasional Kepolisian guna memberikan pelayanan kepada Masyarakat secara optimal. "Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi atas kontribusi ini memang semua untuk operasional k...

Penanganan Karhutla di Malang, Polisi Lakukan Olah TKP Bekas Titik Api Gunung Arjuno

Gambar
    MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, bersama patroli gabungan TNI, Sat Brimob Batalyon B Pelopor Ampeldento dan Perhutani berhasil mengatasi potensi bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Singosari Kabupaten Malang. Petugas patroli berhasil menemukan dan memadamkan titik api di Pos 4 pendakian Gunung Arjuno, petak 113 Lali Jiwo, Rabu (30/8/2023). Setelah titik api padam, petugas segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan berbagai bukti-bukti yang diperlukan untuk penyelidikan lebih lanjut terkait dengan kebakaran hutan tersebut. Penyelidikan ini diharapkan dapat mengungkap penyebab pasti dari kebakaran hutan dan mengidentifikasi pihak-pihak yang bertanggung jawab. Kasihumas Polres Malang, Iptu Ahmad Taufik, mengungkapkan, patroli gabungan ini merupakan langkah proaktif dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan menghindari bencana kebakaran hutan yang dapat merugikan banyak pihak. Kepolisian akan beker...

Wapres RI Kunjungi Surabaya dan Bangkalan Polda Jatim Lakukan Pengamanan VVIP

Gambar
    JATIM – Menyambut kunjungan kerja ( kunker) Wakil Presiden ( Wapres ) KH. Ma’ruf Amin dan rombongan, Kepolisian Daerah Jawa Timur bersinergi dengan jajaran Kodam V Brawijaya melakukan pengamanan VVIP. Pengamanan dilakukan di beberapa titik tujuan kunjungan kerja Wapres RI Ma’ruf Amin termasuk rute yang akan dilewati secara terbuka dan tertutup. Hal itu disampaikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto di sela mendampingi Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Toni Harmanto yang turut serta mengawal kunker Wapres RI di Bangkalan, Kamis (31/8). “Hari ini hari kedua bapak Wapres Ma’ruf Amin dalam agenda kunker di Jawa Timur," ujar Kombes Dirmanto di Bangkalan, Kamis (31/8). Sebelumnya Wapres RI menghadiri Sarasehan Ekonomi, Keuangan Syariah, serta Peresmian Zona Kuliner Halal, Aman dan Sehat Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) di Surabaya, Rabu (30/8). Dalam kunjungannya di Bangkalan ini Wapres RI mengunjungi Pondok Pesa...

Sambut Pemilu 2024 Kapolres Nganjuk Ajak Perkuat Peran Tiga Pilar dan Ulama Kamtibmas Hingga Tingkat Desa

Gambar
   NGANJUK  – Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., meminta  untuk memperkuat peran  3 Pilar (TNI-Polri dan Pemerintah) dari tingkat Kabupaten hingga tingkat Desa di seluruh Kabupaten Nganjuk.  Hal ITU disampaikan oleh  AKBP Muhammad saat menggelar acara “Cangkrukan Kamtibmas” di Desa Jekek, Kecamatan Baron Kabupaten Nganjuk yang dihadiri oleh Forkopimda Nganjuk, Forpimcam Baron, Kertosono, Patianrowo dan Jatikalen. (30/8/2023) Acara tersebut juga dihadiri Para Kepala Desa, Babinsa Bhabinkamtibmas dan para Ulama Kamtibmas se-  Kecamatan  Kertosono, Patianrowo, Jatikalen dan Baron. AKBP Muhammad mengingatkan kepada seluruh peserta akan pentingnya peran 3 Pilar yakni pemerintahan desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. “Dan ditambah kehadiran Ulama Kamtibmas sebagai “Problem solving” dari berbagai permasalahan yang timbul ditengah Masyarakat, saya rasa ini sangat penting,”ujar AKBP Muhammad. Terlebih di tahun politik ini, kata AKBP Mu...

Polresta Banyuwangi Buka Hotline Wadul Propam Presisi Optimalkan Pelayanan Masyarakat

Gambar
BANYUWANGI, Polresta Banyuwangi benar-benar ingin mewujudkan Polri Presisi dengan membuka Hotline pengaduan khusus masyarakat yang mengetahui adanya oknum Polisi nakal di Kabupaten Banyuwangi. Layanan tersebut dikhususkan untuk melayani pengaduan masyarakat terkait layanan maupun adanya penyimpangan yang dilakukan Korps Bhayangkara di wialyah Kabupaten Banyuwangi. Dengan mengakses nomor Sipropam Polresta Banyuwangi yaitu 081358616336, masyarakat bisa melaporkan kinerja Polisi jika memang dianggap merugikan.  Masyarakat yang melapor tidak perlu khawatir karena Propam Presisi secara khusus akan merahasiakan identitas para pelapor. Layanan tersebut, diluncurkan untuk memudahkan masyarakat melapor ke Divisi Pengamanan Internal Kepolisian, yaitu Profesi dan Pengamanan (Propam).  "Layanan hotline ini untuk memudahkan masyarakat memantau kinerja kepolisian. Jika menemukan oknum polisi nakal bisa langsung melapor ke nomor hotline yang ada," ujar Kapolresta Banyuwangi, Kombespol Deddy...

LSI: 86,1% Responden Puas Atas Penanganan TPPO Oleh Polri

Gambar
   Jakarta . Sebanyak 86,1% responden menyatakan puas atas kinerja polri memberantas tindak pidana perdagangan orang (TPPO) melalui satuan tugas khusus (satgasus) bentukan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. Kepuasan itu diumumkan Lembaga Survei Indonesia (LSI) atas 1.220 responden. Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan mengatakan, 35% responden mengetahui salah satu kasus TPPO adalah penjualan ginjal yang melibatkan WNI di Kamboja. Dari responden yang mengetahui kasus ini, sebanyak 86,1% merasa puas dengan kinerja Polri. “Jadi ini isu yang dihargai atau diapresiasi oleh masyarakat," ujar Djayadi, Rabu (30/8/23). Ia merinci, responden menyatakan sangat puas 18,7%; cukup puas 67,4%; kurang puas 9,6%; tidak puas sama sekali 1,5%; tidak jawab 2,8%. Survei LSI ini dilakukan pada 3-9 Agustus 2023 dengan populasi seluruh warga negara Indonesia yang mempunyai hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berumur 17 tahun atau lebih atau sudah menikah, ketika s...

Polda Jatim Silaturahmi dengan PW Muhammadiyah Jatim Perkuat Sinergitas Demi Terjaganya Kamtibmas Kondusif

Gambar
    SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,M.H bersama Pejabat Utama Polda Jatim silaturahmi ke kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, pada Rabu (30/8/2023). Kegiatan itu untuk memperkuat jalinan hubungan baik yang selama ini sudah dilakukan oleh Polda Jatim bersama para alim ulama khususnya warga Muhammadiyah di Jawa Timur. Hal itu seperti diungkapkan oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto di sela kunjungannya di kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur. “Agar jalinan silaturahmi dan sinergitas tetap terpelihara untuk terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Jawa Timur,” ujar Irjen Toni. Selain pesan Kamtibmas, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto juga menyampaikan beberapa hal, diantaranya persiapan jelang tahun politik, radikalisme dan bahaya narkoba. “Dalam waktu dekat kita akan memasuki tahun politik Pemilu 2024, ditahun tersebut perlunya kita mengantisipasi hal-hal yang tidak dii...

Peringati HUT RI ke 78 Lomba lukis bertema Polri dan Masyarakat diselenggarakan STIK Lemdiklat Polri

Gambar
  JAKARTA, Dalam rangkaian memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78. Kampus STIK Lemdiklat Polri bersama Kompi (Komunitas Pelukis Indonesia), menggelar lomba lukis yang melibatkan peserta dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Kegiatan dilaksanakan di Auditorium Mutiara STIK Lemdiklat Polri, pada Selasa (29/8/2023) dan diumumkan juaranya pada hari ini Rabu (29/8/2023) dipimpin oleh Wakalemdiklat Polri Irjen Pol Eko Budi Sampurno yang mengusung tema "Polri dan Masyarakat". Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Ketua STIK Lemdiklat Irjen Pol Nico Afinta. Dalam sambutannya, mengatakan, tujuan dari kegiatan lomba melukis ini untuk mengenang kembali sejarah Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945, adalah momentum perjuangan bagi bangsa Indonesia yang pada akhirnya titik kulminasi kita Merdeka. Sehingga untuk mengenang jasa para pahlawan kita yang telah berjuang dalam merebut kemerdekaan yang menjadikan kita Merdeka sampai sekarang ini. "Indonesia mer...

Polres Gresik Berhasil Ungkap 22 Kasus dan Amankan 31 Tersangka

Gambar
    GRESIK - Polres Gresik berhasil mengungkap 22 kasus narkoba dan menangkap 31 tersangka selama Operasi Tumpas Narkoba 2023 dengan barang bukti  sebanyak 50,89 gram sabu.  Operasi tumpas narkoba digelar selama 12 hari, terhitung mulai tanggal 14 - 25 Agustus 2023 pekan lalu. Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom menegaskan, pengungkapan kasus narkoba dilakukan oleh Satresnarkoba hingga Polsek jajaran.  Seluruhnya berhasil mengungkap mulai dari penyalahgunaan narkoba jenis sabu - sabu, ganja, ekstasi hingga peredaran pil koplo double L. Rinciannya, Satreskoba mengungkap sebanyak 8 kasus dan Polsek Jajaran 14 kasus.  "Kami mengamankan 31 tersangka. Dengan barang bukti 464.249 butir pil koplo, 621 gram ganja, 126 pil ekstasi dan 50,89 gram sabu - sabu," kata AKBP Adhitya dalam press release di Mapolres Gresik, Senin (28/8). Sementara itu Kasatresnarkoba Polres Gresik AKP Tatak Sutrisno menjelaskan bahwa peredaran narkoba menyeluruh hampir di setiap wilayah...

Polres Tulungagung Kampanyekan Bahaya Narkoba Lewat Olah Raga Bola Volly

Gambar
    TULUNGAGUNG -  Satresnarkoba Polres Tulungagung bekolaborasi dengan  dengan Karang Taruna Desa Gesikan, Kecamatan Pakel  menggelar “Open Turnamen Bola Voli” bertempat di Lapangan Olah Raga Desa Gesikan, Kec. Pakel, Kab. Tulungagung, Senin (28/08/2023). Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, SH,S.I.K, MSi  melalui Kasat Narkoba Polres Tulungagung Iptu Endro mengatakan selain untuk memunculkan atlit daerah yang bisa membawa nama baik desanya juga dalam rangka pendekatan kepada Masyarakat untuk mengkampanyekan Gerakan Anti Narkoba. Ia berharap ajang ini juga sebagai wujud kepedulian dalam membina masyarakat khususnya pemuda untuk hindari narkoba. “Berharap dalam bertanding untuk tetap menjunjung tinggi sportivitas, serta berupaya mewujudkan Desa Gesikan yang Bersih dari Narkoba”, ujar Iptu Endro. Menurutnya, kegiatan olah raga menjadi salah satu cara terbaik untuk mencegah masyarakat dari penyalahgunaan narkoba. Iptu Endro menyebut Ola...

Perkuat Sinergitas Kapolda Jatim Silaturahmi Dengan PCNU se Madura

Gambar
  SURABAYA, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto,M.H didampingi Dirintelkam Polda Jatim Kombes Pol Dekananto serta Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim bertemu muka dengan para Ulama Nu se Madura di Lobby Gedung Patuh lantai II Mapolda Jatim, Selasa (29/8). Pada moment itu Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto, mengucapkan terimakasih kepada para ulama yang telah membuat agenda dalam rangka mempererat jalinan silaturahmi antara Polda Jatim dengan para tokoh PCNU se-Madura. Mengawali perbincangan pada sore hari itu, Kapolda Jatim mengatakan pihaknya ingin mendengarkan keluhan ataupun masukan dari para perwakilan Ulama se Madura itu. "Kami sebagai pimpinan Polda Jatim ingin mendengarkan keluhan atau masukan terkait permasalahan yang terjadi di kewilayahan," kata Irjen Pol Dr. Toni Harmanto,Selasa (29/8). Beberapa hal terkait kamtibmas di wilayah Madura Raya juga disampaikan oleh Kapolda Jatim kepada para tokoh Ulama itu. "Kepada Ketua PCNU Se-Madur...

Kolaborasi Polwan Polisi RW Polresta Malang Kota Evakuasi ODGJ, Warga Samaan Beri Apresiasi

Gambar
   BANGKALAN - Keseriusan Polres Bangkalan dalam mengungkap kasus narkotika tak main-main. Terbaru, satu komplotan keluarga diduga kuat pengedar sabu-sabu pun berhasil dibekuk timsus Satresnarkoba Polres Bangkalan, di Dusun Jakan, Desa Parseh, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan.  Satu komplotan keluarga tersebut yakni IS, RA, HFD, dan MM. RA sendiri merupakan adik kandung dari HFD, sedangkan MM adalah anak kandung dari HFD dan merupakan keponakan dari RA.  Ketiganya ini berasal dari Desa Parseh, Kecamatan Socah. Dan satu tersangka lainnya yaitu IS merupakan warga Dusun Dajah Barat, Desa Banyuajuh, Kecamatan Kamal.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., ketika ditemui di Mapolres Bangkalan pada Senin pagi ini, (28/08/2023) menuturkan jika tersangka HFD mendapatkan sabu-sabu tersebut dari AM yang kini menjadi DPO sebanyak 20 gram.  "Jadi, tersangka HFD ini membeli sabu sabu sebanyak 20 gram kepada AM yang kini menjadi DPO dengan ha...

Patroli Gabungan Polres Jombang Amankan 62 Orang dan 39 Sepeda Motor Berknalpot Brong

Gambar
   Jombang – Polres Jombang Gelar patroli gabungan bersama instansi terkait dengan melakukan penertiban kendaraan bermotor dengan knalpot tidak sesuai spesifikasi atau knalpot brong. Patroli gabungan itu, polisi berhasil mengamankan puluhan motor. Razia knalpot brong kali ini dilakukan di sepanjang Jalan KH. Wahid Hasyim Jombang untuk menindaklanjuti  laporan dari masyarakat yang resah dengan suara knalpot bising  (Knalpot Brong), Sabtu (26/8/2023) malam "Masyarakat yang merasa terganggu dengan adanya suara bising dari sepeda motor melapor melalui Call center Polres Jombang," kata Wakapolres Jombang Kompol Hari Kurniawan, Senin (28/8/2023). Selain itu, juga ada aduan langsung ke petugas SPKT Polres Jombang adanya  sepeda motor yang menggunakan knalpot brong di jalan raya depan RSUD Jombang dan kawasan taman Kebonrojo Jombang.  Dalam razia tersebut, petugas gabungan Polres Jombang berhasil mengamankan puluhan sepeda motor yang  tidak sesuai standar atau...

Satresnarkoba Polres Bangkalan Berhasil Ungkap Satu Komplotan Keluarga Pengedar Narkoba

Gambar
     Polres Bangkalan -  Keseriusan Polres Bangkalan dalam mengungkap kasus narkotika tak main-main. Terbaru, satu komplotan keluarga pengedar sabu-sabu pun berhasil dibekuk timsus Satresnarkoba Polres Bangkalan, pada 23 Agustus 2023 kemarin di Dusun Jakan, Desa Parseh, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan.  Satu komplotan keluarga tersebut yakni IS, RA, HFD, dan MM. RA sendiri merupakan adik kandung dari HFD, sedangkan MM adalah anak kandung dari HFD dan merupakan keponakan dari RA. Ketiganya ini berasal dari Desa Parseh, Kecamatan Socah. Dan satu tersangka lainnya yaitu IS merupakan warga Dusun Dajah Barat, Desa Banyuajuh, Kecamatan Kamal.  Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., ketika ditemui di Mapolres Bangkalan pada Senin pagi ini, (28/08/2023) menuturkan jika tersangka HFD mendapatkan sabu-sabu tersebut dari AM yang kini menjadi DPO sebanyak 20 gram.  "Jadi, tersangka HFD ini membeli sabu sabu sebanyak 20 gram kepada AM ...

As SDM Ingatkan Pentingnya Peran Polwan Dalam Mengawal Pemilu Damai 2024

Gambar
  Jakarta . Asisten Kapolri bidang SDM (As SDM) Irjen. Pol. Dedi Prasetyo menegaskan bahwa peran polwan dalam pengamanan Pemilu damai 2024 sangatlah penting. Polwan akan memiliki porsi yang sama dengan polisi laki-laki dalam mengawal pesta demokrasi yang aman dan damai. “Peran polwan sangat besar sama dengan laki-laki, kehadiran di tengah masyarakat, bhabinkamtibmas, di TPS,” ujar As SDM dalam sambutannya di diskusi HUT Polwan, Selasa (29/8/23). Menelisik kembali Pemilu 2019, As SDM menyebut, polwan dalam menjaga keamanan dari tingkat Bhabinkamtibmas sangat diapresiasi. Jajaran polwan bekerja keras tanpa lelah dan takut mengawal serta menghadapi tantangan. Lebih lanjut As SDM menuturkan, tak dipungkiri bahwa tahapan pilkada dan sengketa pemilu menjadi yang sangat memerlukan peran Polri. Sebab, dalam dua tahapan itu, relawan yang sangat militan rentan terjadi gesekan. “Pembekalan pemilu ini temen-teman harus pahami agar selalu siap,” ungkapnya. Tak lupa, Jenderal Bintang Dua ini men...

Polisi Peduli Polres Mojokerto Beri Santunan Keluarga Korban Kecelakaan di Pacet

Gambar
    MOJOKERTO  - Wujudkan Polri senantiasa hadir di tengah Masyarakat kali ini Polres Mojokerto Polda Jatim kunjungi keluarga korban kecelakaan pada karnaval di Pacet Kabupaten Mojokerto pekan lalu. Rombongan personel Polres Mojokerto yang diwakili anggota Satuan Lalu – lintas itu memberikan santunan kepada keluarga para korban meninggal pada kecelakaan Pacet (24/8). Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi melalui Kanitgakum Satlantas Polres Mojokerto IPTU Wihandoko  mengucapkan rasa duka yang mendalam kepada keluarga korban akibat terjadinya insiden kecelakaan di Pacet. “Sesuai perintah bapak Kapolres Mojokerto, kami disamping memberikan santunan kepada 2 orang yang meninggal dunia juga memberikan santunan kepada 2 orang yang masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Sumber Glagah Pacet,” ujar Iptu Wihandoko, Senin (28/8). Ia mengatakan masing-masing keluarga korban mendapatkan santunan jasa raharja yang telah dibantu prosesnya oleh penyidik Satlantas Polres M...

Tangani Dampak Elnino Polisi Beri Bantuan Puluhan Ribu Liter Air Bersih Untuk Warga Pasuruan

Gambar
    PASURUAN - Sebagai wujud nyata Bakti Polri untuk Masyarakat, Polres Pasuruan Polda Jatim melaksanakan Bakti Sosial berupa penyaluran dan pembagian air bersih kepada Masyarakat terdampak kekeringan. Kali ini Polres Pasuruan jajaran Polda Jatim itu menyalurkan puluhan ribu liter air bersih untuk warga Dusun Jurang Pelen, Desa Bulusari, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. saat memimpin langsung kegiatan tersebut dan diikuti oleh Kapolsek Gempol, Danramil Gempol, Camat Gempol, Kades Bulusari, dan para personel Polres Pasuruan, Polda Jatim. Dengan menggunakan mobil Armoured Water Canon (AWC) milik Sat Samapta Polres Pasuruan sebanyak 10 ribu liter air bersih dibagikan kepada Masyarakat setempat yang terdampak kekeringan. Kapolres Pasuruan di sela kegiatan mengungkapkan AKBP Bayu Pratama Gubunagi mengatakan bantuan air tersebut untuk membantu meringankan kebutuhan ...

Polres Ngawi Berhasil Amankan 15 Orang Terduga Pengedar dan Pengguna Narkoba

Gambar
    NGAWI, Upaya memberantas peredaran Narkotika dan obat keras berbahaya terus dilakukan oleh Polres Ngawi Polda Jatim. Kali ini dibuktikan dengan keberhasilannya mengungkap peredaran barang haram tersebut, Satuan Reserse Narkoba Polres Ngawi Polda Jatim berhasil mengungkap 12 Laporan Polisi terkait narkoba, terhitung mulai tanggal 17 Juli 2023 sampai dengan 24 Agustus 2023. Dari hasil ungkap kasus tersebut, (15) lima belas orang yang diduga sebagai pengedar dan pengguna berhasil diamankan, berikut barang bukti berupa 2,64 gram sabu-sabu dan 640 butir pil koplo. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M. Si., didampingi Bupati Ngawi H Ony Anwar Harsono bersama Forkopimda Ngawi setelah meresmikan Kampung Tangguh Bebas Narkoba di kantor Desa Teguhan Paron, Ngawi. "Polres Ngawi berhasil mengamankan 15 orang yang diduga sebagai pengedar dan pengguna narkotika serta barang bukti berupa 2, 64 gram sabu-sabu dan 640 butir pil kopl...

Kunjungi Ponpes Darul Ulum Jombang, Kabaharkam Polri Ngopi Bareng Gawagis PC RMI NU se Jatim

Gambar
    JOMBANG - Kabaharkam (Kepala Badan Pemelihara Keamanan) Polri Komjen Pol Muhammad Fadil Imran didampingi Dir Polairud Polda Jatim Kombes Pol Puji Hendro Wibowo melakukan kunjungan kerja di Jombang, Minggu (27/8/2023). Dalam agenda kunjungan itu, Kabaharkam Polri Ngopi Bareng Gawagis PC RMI NU se Jatim di Pesantren Darul Ulum Peterongan Jombang dan menutup turnamen Bulutangkis Santri Open Cup 2023. Kedatangan Rombongan Kabaharkam dengan menggunakan pesawat Helikopter milik Dit Polairud Polda Jatim disambut oleh H.M. Zahrul Jihad (Gus Heri) beserta para pengasuh Pondok Pesantren dan Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi beserta jajaran. "Ini merupakan Turnamen Bulutangkis Santri Open Cup yang merupakan ide dan gagasan dari Bapak Fadil Imran. Kami berharap dengan adanya kegiatan turnamen ini dapat terus menjalin silaturahmi dengan beliau bapak Kabaharkam Polri," kata Ketua RMI NU Jatim, KH Iffatul Latoif dalam sambutannya. Sementara itu, Komjen Fadil Imran me...

Operasi Tumpas Narkoba Polres Tulungagung Berhasil Amankan Tersangka Pengedar Sabu dan Okerbaya

Gambar
  TULUNGAGUNG – Setelah dilakukan pengintaian, Satu orang berhasil ditangkap Sat Resnarkoba Polres Tulungagung. Pemuda tersebut diketahui kedapatan memiliki Narkoba jenis Sabu dan obat keras berbahaya (okerbaya) lainya berupa Pil Double L. Tersangka di tangkap di rumahnya masuk Desa Sukowidodo, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung. Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Mujiatno mengatakan, penangkapan berawal dari informasi dari Masyarakat adanya peredaran narkoba jenis shabu dan pil double L, lalu kemudian dilakukan penyelidikan oleh Sat Resnarkoba. “Sesuai dengan informasi tersebut, Personil melakukan pengintaian. Alhasil berhasil mengamankan Tersangka pada hari Jumat 18 Agustus 2023 sekira pukul 10.40 Wib di rumahnya,” jelasnya, Jumat (25/08/2023). Tersangka yakni SCS (31) tahun yang berprofesi sebagai petani itu tidak dapat mengelak setelah dilakukan penggeledahan ditemukan barangbukti b...

Polisi Rutin Laksanakan Patroli Sambang Tirta Warga Trenggalek Sumringah

Gambar
  TRENGGALEK – Konsistensi Polres Trenggalek Polda Jatim dalam membantu dan mengatasi kekeringan ekstrim di wilayahnya memang patut diacungi jempol. Hampir setiap hari Polisi di Trenggalek ini berkeliling desa membagikan air bersih kepada warga. Seperti halnya dilakukan oleh Polsek Panggul jajaran Polres Trenggalek kali ini melalui `Patroli Sambang Tirta`. Petugas patroli mendatangi desa yang mengalami krisis air bersih akibat kemarau panjang ditambah fenomena El Nino yang juga berdampak di beberapa wilayah Kecamatan Panggul. Uniknya, penyaluran air bersih tersebut menggunakan kendaraan patroli yang telah dimodifikasi sehingga bisa mengangkut tandon air berkapasitas seribu liter. Dalam sehari, sedikitnya 4-5 kali pengiriman. Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Panggul AKP Sudaroini mengatakan, meski bertajuk patroli pada dasarnya kegiatan ini merupakan aksi sosial sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang mengalami...

Polri Turut Berduka Atas Wafatnya Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait

Gambar
Jakarta . Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) turut berduka atas meninggalnya Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait. Diketahui Arist Merdeka meninggal di Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur pada hari ini, Sabtu (26/8/2023). "Polri turut berduka atas meninggalnya Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho dalam keterangan tertulisnya. Sandi menuturkan, sosok Arist Merdeka Sirait selama ini dikenal sebagai pribadi yang peduli dengan perlindungan anak. Bahkan, beberapa kali Polri bekerja sama dengannya untuk mengungkap beberapa kasus terkait dengan anak. "Selama ini Polri sering bekerja sama dengan Arist Merdeka Sirait guna mengungkap beberapa kasus dan memiliki komitmen yang sama dalam perlindungan terhadap anak," katanya. Lebih lanjut, kata Sandi, Indonesia khususnya Polri sangat kehilangan atas meninggalnya Arist Merdeka Sirait. Semoga Beliau Mendapatkan tempat terbaik...

Cegah Peredaran Narkoba, Polres Gresik Bentuk Kampung Tangguh Bersih Narkoba

Gambar
GRESIK – Komitmen Polres Gresik Polda Jatim memberantas peredaran narkoba terus digelorakan. Dari upaya pencegahan hingga penindakan pelaku pengedar Narakoba di wilayah Kabupaten Gresik Jawa Timur. Kali ini bertempat di Desa Kepatihan, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, Polres Gresik Polda Jatim juga bentuk program kampung tangguh narkoba. Kampung Tangguh bebas narkoba tersebut telah di launching bersamaan dengan acara Jumat Curhat yang juga diselenggarakan rutin oleh Polres Gresik Polda jatim ini. Pembentukan kampung tanggung bebas narkoba itupun juga mendapat dukungan dari para tokoh agama dan tokoh Masyarakat setempat. Kepala Desa Kepatihan Dodik Suprayogi  yang berkesempatan membuka acara Jumat curhat saat itu mengucapkan banyak terimakasih atas nama warga Desa Kepatihan yang sudah dipilih dalam Program Kampung Tangguh Bersih Dari Narkoba. "Kami mendukung pemberantasan narkoba terutama di desa kami maupun dikabupaten Gresik. Kami selalu hadir dan bangga Desa kami dijadikan k...

Polres Magetan Ungkap Rudapaksa Anak di Bawah Umur, Ayah Kandung Ditetapkan Tersangka

Gambar
  Magetan ; – Seseorang Bapak asal Ngawi berinisial WD (41), yang tinggal mengontrak di Magetan tega merudapaksa anak kandungnya sendiri yang masih di bawah umur.  Kelakuan WD pertama kali diketahui oleh adiknya, atau bibi dari korban. Kepada bibinya, korban menceritakan kelakuan bejat sang ayah. Awalnya, adik pelaku (bibu korban) hendak mengajak kakak laki-laki korban ke luar kota. Namun, korban ngotot agar sang kakak tetap di rumah. Karena korban ngotot, sang bibi menanyai sikap tersebut. Korban sempat tak mau mengaku namun akhirnya mau bercerita. Kepada sang bibi, korban mengaku takut jika sang kakak pergi ke luar kota. Sebab, sang ayah bisa dengan mudah merudapaksa dirinya (korban). Bocah yang masih SD itu juga belakangan tak mau masuk sekolah. Mendengar cerita itu, bibi korban meminta sang suami untuk melaporkan pelaku, hingga akhirnya WD diringkus Satreskrim Polres Magetan. Kasat Reskrim Polres Magetan AKP Rudy Hidajanto mengatakan pihaknya meringkus pelaku tanpa perlawa...

Gelar Simulasi Sispamkota, Upaya Polres Nganjuk Hadapi Potensi Gangguan Kamtibmas Tahapan Pemilu 2024

Gambar
  NGANJUK  – Polres Nganjuk menggelar simulasi Sistem Pengamanankota (Sispam Kota) yang dilaksanakan di Lapangan Gor Bung Karno Kelurahan Begadung Kecamatan / Kabupaten Nganjuk, Kamis (24/8/2023).  Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Waka Polres Nganjuk Kompol Mustijat Priyambodo, S.I.K., M.H., mengungkapkan gelaran Sispam Kota melibatkan Kompi Dalmas Dan Polwan sebagai tim Negosiator. Adapun tunjuan simulasi Sispamkota kata Kompol Mustijat untuk melihat kesiapan komponen pengaman menghadapi potensi gangguan Kamtibmas dalam tahapan pemilu 2024.  “Ibarat mobil, komponennya harus dicek sebelum digeber agar berjalan sesuai harapan, sama halnya dengan kompi Dalmas dan Negosiator, harus dilatih sebelum benar-benar menghadapi situasi yang sebenarnya,” kata Kompol Mustijat.  Selain itu Kompol Mustijat juga mengatakan pengecekan tidak terbatas pada kesiapan personel saja, kesiapan peralatan pendukung juga sangat penting dilakukan seperti tongkat...

Hadrah Polisi Santri Aulian Mustafa Menggemahkan Sholawat di Polres Jember

Gambar
    JEMBER - Malam Jum'at yang penuh dengan kehangatan dan spiritualitas terjadi di Polres Jember saat dikumandangkan Sholawat Nabi Besar Muhammad oleh Hadra Aulia Mustafa digelar. Acara yang dipenuhi dengan suasana religius itu dihadiri oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,M.H beserta istri, Ny. Yesika Toni Harmanto, jajaran Forkopimda Kabupaten Jember, Ketua PCNU Jember Sholahydin Al Ayubi, Ketua PCNU Kencong Agus Tantowi Jauhari bersama para Aswaja Center PCNU dan anggota Polres Jember. Kapolres Jember, AKBP Moh Nurhidayat, dengan penuh semangat menyampaikan pesan penting dalam acara tersebut. Ia mengungkapkan bahwa acara Hadra Aulian Mustafa adalah bentuk nyata integrasi antara tugas sebagai Polisi dan dedikasi dalam religius. "Kita bisa mengabdi kepada negara dan masyarakat, dengan tetap memelihara nilai-nilai agama dan keagamaan," tutur AKBP Moh Nurhidayat,Kamis (24/8). Selain itu semangat kebersamaan yang terjalin yang didasari keagamaan di ...

Polda Jatim Luruskan Pemberitaan Terkait Kasus Sabu 100 Kg di Nganjuk

Gambar
  SURABAYA – Postingan Feed Instagram (IG) atas nama ahmadsahroni88 mendapat tanggapan dari berbagai elemen masyarakat dan media yang mengkomfirmasikan ke Polda Jawa Timur terkait kebenaran informasi tersebut. Dalam Postingan yang dibuat oleh akun ahmadsahroni88 itu mengatakan, ia mendengar ada penangkapan shabu 100kg di Jawa Timur namun tidak ada beritanya. Postingan ditulis dengan huruf besar dan ada tag yang ditujukan kepada Presiden Jokowi, Bea Cukai RI, Kejaksaan RI, Kapolri Jenderal Listyo Sigit. Berikut postingan akun ahmadsahroni88. Menanggapi hal tersebut, Kabidhumas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto mengatakan, bahwa peristiwa tersebut memang benar terjadi, namun penangkapan bukan dilakukan oleh Polda Jatim, melainkan Badan Narkotika Nasional (BNN) RI. “Kejadian itu benar, namun penangkapan dengan barang bukti Sabu 100 kg itu bukan dilakukan oleh Polda Jatim melainkan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) RI, pada bulan Mei 2023 yang lalu,”tegas Kombes Dirmanto....

Kapolda Jatim Apresiasi Kinerja Polisi RW Desa Jambangan Pasuruan Kota Saat Jumat Curhat

Gambar
  PASURUAN – Tak hanya memerintahkan anggota di Polres jajarannya untuk mengetahui situasi dan kondisi warga Masyarakat di wilayahnya masing – masing, Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Toni Harmanto, M.H juga turun langsung mengunjungi warga di beberapa wilayah secara rutin setiap hari Jumat. Kali ini kembali Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Dr. Toni Harmanto,M.H menjumpai warga Masyarakat untuk menjaring aspirasi dan mendengarkan keluh kesah warga. Kegiatan rutin yang dilaksanakan tiap hari Jumat dengan tajuk Jumat Curhat dan Jumat Berkah itu adalah sebagain dari sekian kegiatan nyata bentuk kepedulian Polri dalam hal ini Polda Jatim kepada Masyarakat. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto bersama Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim jemput bola, mendatangi rumah warga di Desa Jambangan I, Kelurahan Purworejo, Kota Pasuruan. Seperti di beberapa tempat yang pernah dikunjungi Kapolda Jatim, warga di kelurahan Purworejo pun menyampaikan curhatan, usul saran dan ada beberapa puj...

Peduli Pendidikan, Satpolairud Polres Bangkalan Dirikan Rumah Belajar Bagi Anjal

Gambar
    Polres Bangkalan , Satpolairud Polres Bangkalan berikan perhatiannya kepada Anak Jalanan yg ada di sekitar Pelabuhan Kamal, utamanya dalam dunia pendidikan.   Seperti yang dilakukan KBO Satpolairud IPTU Djoko Purwowidodo, S.H. yang menyulap sebagian ruang Mako untuk dijadikan ruang belajar mengajar. (Jum'at, 25/8/2023)   Ia mengatakan, berbagai kegiatan digelar dalam rangka mencegah buta huruf utamanya anak-anak pengamen maupun anak jalanan.   "Kami merasa mereka juga berhak mendapatkan pendidikan yang sama namun terkendala biaya, jadi Satpolairud tergerak untuk mengajarkan baca tulis, dan sejumlah pelajaran yang mudah dipahami mereka," jelas Djoko.   Djoko juga memberikan motivasi dengan berjanji akan memberikan perhatian penuh dan bantuan dalam proses pendidikan bagi para anak jalanan.   "Mereka merupakan bagian dari generasi bangsa ini dengan berbagai macam background, seperti putus sekolah, keterbatasan ekonomi, maupun kurang perha...

Polwan Polres Probolinggo Berikan Bantuan Wujud Polisi Peduli Disabilitas

Gambar
   PROBOLINGGO – Puluhan personel Polisi Wanita (Polwan) Polres Probolinggo mengunjungi rumah warga yang memiliki anak penyandang disabilitas. Kedatangan para Srikandi Bhayangkara Polres Probolinggo Polda Jatim kali ini untuk memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako. Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana, S.H., S.I.K melalui Senior Polwan Polres Probolinggo, AKP Rini Ifo Nila Krisna, S.E.  mengatakan pemberian bantuan kali ini adalah salah satu wujud hadirnya Polisi termasuk Polwan di tengah masyarakat. Selain itu kata AKP Nila juga sebagai wujud kepedulian Polri kepada para keluarga penyandang disabilitas. "Kami datang untuk memberikan bantuan sosial sebagai wujud kepedulian Polres Probolinggo kepada keluarga penyandang disabilitas," ujar AKP Nila di rumah Saturi (52) warga Desa Pesisir Kecamatan Gending saat memberikan bansos, Rabu ( 23/8). Ia menyebut bansos yang dilaksanakannya kali ini juga dalam rangka memperingati Hari Jadi Polwan Ke-75 yang akan b...

Pertemuan AMMTC ke-17 di Labuan Bajo, Gerbang Polri dan ASEAN Jaga Kawasan dari Kejahatan Transaksional

Gambar
   Labuan Bajo - ASEAN Ministerial Meeting on Transnational Crime (AMMTC) ke-17 digelar di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 19-23 Agustus 2023. Acara yang dihadiri oleh 10 negara ASEAN, satu negara observer yaitu Timor Leste dan tiga negara mitra dialog yaitu China, Jepang dan Korea dibuka oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi melalui virtual pada Senin, (21/8/2023). Dalam sambutannya, Kepala Negara menyampaikan AMMTC ini penting dilakukan untuk memperkuat penanganan kejahatan transnasional di negara ASEAN. Selain itu, untuk kesiapan menghadapi tantangan global, maka negara ASEAN harus berkomitmen memberantas transnasional crime atau kejahatan lintas negara. “Dengan kemajuan teknologi saat ini, kejahatan transnasional semakin masif dan dengan cara yang semakin kompleks. Sehingga, penanganannya juga harus adaptif, terutama tindak pidana terorisme, tindak pidana perdagangan manusia, dan tindak pidana narkotika,” ujar Jokowi. Ditambahkan Presiden, negara ASEAN perlu me...